Pages

Sunday, 27 September 2015

Bahasa Arab Pemula

Dalam bercakap-cakap dengan bahasa apapun, termasuk Bahasa Arab, kata tanya apa (iisy) dankenapa (liisy) sering digunakan. Berikut ini contoh percakapan pendek menggunakan kedua kata tanya tersebut dalam Bahasa Arab.
Kirman : iisy tibghaa yaa Rayyan? (Mau apa, Rayyan?)
Rayyan : abghaa muuyaa baarid (Saya mau air dingin)
Kirman : liisy tibghaa muuyaa baarid? (Kenapa mau air dingin?)
Rayyan : abghaa asyrab, ana athsyaan bilmarrah (Saya mau minum, saya haus sekali)
Kirman : tafaddhal khudz (Silakan ambil)
Rayyan : syukran (Terima kasih)
Kirman : afwan (Sama-sama)

Untuk menambah perbendaharaan kata Bahasa Arab Anda, khususnya pakaian. Berikut ini beberapa kosakata Bahasa Arab untuk pakaian.
Banthaluun (celana formal)
Sirwaal (celanan pendek)
Sirwaal daakhili (celana dalam)
Qamiish (kemeja)
Tsaub (baju orang Arab)
Khimaar (kerudung)
Qalansuwah (kopiah)

Berikut ini beberapa kosakata Bahasa Arab untuk ucapan selamat yang biasa digunakan dalam percakapan sehari-hari.
Selamat datang : ahlan wa sahlan >> Jawabannya :ahlan bik
Selamat pagi : shabaahul khair >> Jawabannya :Shabaahunnuur
Selamat sore : masaa ul khair >> Jawabannya :masaa unnuur
Selamat malam : leila sa’iida >> Jawabannya : leila sai’iida
Selamat berpisah : ma’assalaama >> Jawabannya : ma’assalaama

Saya : Anaa
Kamu : Anta (laki), Anti (perempuan)
Mereka : Hum (laki), Hunna (perempuan)
Kalian : Antum (laki), Antunna (perempuan)
Dia : Huwa (laki), Hiya (perempuan)
Kami : Nahnu

Salah satu kegiatan wajib ketika mengunjungi suatu negara adalah belanja. Untuk mendukung kelancaran belanja, Anda mesti bisa berkomunikasi dengan bahasa negara tersebut. Paling tidak bisa menunjukkan apa yang diinginkan, syukur-syukur jika bisa nawar juga.
Berikut ini adalah percakapan Bahasa Arab yang kerap digunakan ketika belanja. Jangan khawatir, tidak rumit, yang penting bisa menunjukkan apa yang diinginkan.
Jika mau gampang, cukup tahu dua kata saja haadza (ini) dan dzalika (itu). Tinggal tunjuk saja kan…haadza, haadza, haadza
Untuk menanyakan harga, bisa menggunakan bikam (berapa harga). Selanjutnya suruh tulis latin saja harganya. Gampangkan belanja pakai Bahasa Arab… 
Kalau mau yang lengkap, berikut contoh percakapannya.
Kirman : Bikam haadza sirwaal? (Berapa harga celana ini?)
Penjual : Bikhamsiin riyal (50 riyal)
Kirman : Haadza ghaali jiddan, maa fii muraa’aat? (Ini mahal sekali, tidak bisa ditawar?)
Penjual : Ma’aliisy ma’ak biarba’iin riyal (Tak apa, dengan Anda 40 riyal saja)
Kirman : Thayyib, abghaa wahid. Syukran. (Baik, saya mau satu. Terima kasih)
Penjual : Syukran (Terima kasih)


Perkenalan adalah hal yang biasa dilakukan ketika pertama bertemu dengan seseorang. Di bawah ini adalah contoh percakapan Bahasa Arab untuk perkenalan.
Kirman : Assalaamu’alaikum (Semoga keselamatan tercurah buat Anda)
Rayyan : Wa’alaikum saalaam (Semoga keselamatan tercurah juga buat Anda)
Kirman : Kaefa haalak? (Apa kabar?)
Rayyan : Bikhair, alhamdulillah (Kabar baik, segala puji bagi Allah)
Kirman : Iisy ismak? / maa ismuk? (Siapa nama kamu?)
Rayyan : Ismi Rayyan. wa anta? (Nama saya Rayyan. Dan kamu?
Kirman : Ismi Kirman (Nama saya Kirman)
Rayyan : Ahlan wa sahlan yaa Kirman (Selamat berkenalan Kirman)
Kirman : Ahlan bik yaa Rayyan (Selamat berkenalan Rayyan)
Menanyakan nama bisa memakai iisy ismak atau maa ismuk, keduanya memiliki arti yang sama yaitu siapa nama kamu. Dalam Bahasa Arab sehari-hari (amiyah), saya lebih sering mendengar iisy ismak. Jawabannya pun bisa saja langsung menyebut nama, misalnya Kirman tanpa menggunakan ismi.


Apa yang pertama Anda pelajari ketika belajar bahasa lain? Jawabannya mungkin beda-beda, ada yang belajar memperkenalkan diri dulu atau mungkin ada juga yang belajar bahasa yang jorok-joroknya dulu… hehehe. Terserah masing-masinglah mau mulai darimana.
Kalau saya dulu, memulai belajar Bahasa Arab dengan bagaimana menanyakan kabar dan jawabannya jika bertemu seseorang. Seperti apa kabar? Kabar baik…
Inilah yang terjadi ketika saya dijemput di bandara oleh sopir kantor :
Sopir kantor : ahlan wa sahlan (ucapan selamat datang).
Saat itu saya jawab dengan kalimat yang sama, jawaban yang tepat untuk membalas ucapan ini adalah ahlan bik.
Sopir kantor : kaefa haalak? (apa kabar)
Saya : bikhair, alhamdulillah (baik-baik saja, segala puji bagi Allah)
Nah, jawaban apa kabar dalam Bahasa Arab juga ada macam-macam. Kalau di Yaman jawabannya bisa tamam, yang artinya baik juga.
Nah, begitulah Bahasa Arab saya yang pertama. Kamu…?


No comments:

Post a Comment